Siapa sih yang gak suka sushi? Kali ini kita akan berkenalan dengan SushiYO, tapi sebelumnya mari kita bahas secara singkat mengenai sushi pada umumnya dulu ya, YO People!
Sushi adalah makanan Jepang yang terdiri dari nasi yang dibentuk bersama lauk berupa makanan laut, daging, sayuran mentah atau yang sudah dimasak. Nasi sushi mempunyai rasa asam yang lembut karena dibumbui campuran cuka beras (mizkan), garam, dan gula. Sushi dinikmati dengan mencelup sedikit bagian neta ke dalam kecap asin (shoyu) atau mengoleskannya pada wasabi. Selain itu sushi pada umumnya dimakan dengan tangan, walaupun boleh-boleh saja dimakan memakai sumpit. Atau sushi biasanya dimakan dengan sekali suap saja.
SushiYO merupakan salah satu produk food and beverage dari Yogya Group. Menu sushi yang ditawarkan oleh SushiYO diantaranya adalah Nigiri Sushi, Sushi Maki, Temaki, Fushion Roll, Sushi Moriawase. Selain itu, SushiYO juga menyajikan Bento dan Donburi, Chirashi juga Onigiri lho YO People!
SushiYO memiliki tagline Fresh Everyday, Healthy Always dimana SushiYO ini selalu dibuat di hari yang sama dengan produk segar dan berkualitas yang dijamin pasti bikin YO People ketagihan. Selain rasanya yang begitu lezat, harga yang ditawarkan oleh SushiYO juga terjangkau bagi YO People yang gak mau kantongnya cekak. Oiya, salah satu produk idola dari Yogya Group ini juga halal lho, jadi jangan khawatir bagi YO People muslim tetap bisa menikmati kelezatan dari SushiYO ini.
Bagaimana YO People, pasti tertarik kan untuk mencobanya? Kini, SushiYO hadir di beberapa cabang Yogya diantaranya di Yogya Sumbersari Junction, Yogya Mekarwangi, Yogya Sunda, Junction 8, Griya Batununggal, Griya Buah Batu, Griya Taman Kopo Indah, Griya Setrasari, Yogya Express RS Borromeus dan RS Immanuel, serta di Yogya Ciumbuleuit.
Yuk segera kunjungi dan rasakan sensasi lezatnya SushiYO! Nantikan juga hadir di cabang kota kamu ya! Oiya, bagi YO People pecinta makanan Jepang tentu jangan khawatir karena Yogya Group akan menyajikan kuliner lainnya seperti Grill dan Ramen. Tetap nantikan produk baru lainnya dari Yogya Group ya!