TIPS PAKAI MINYAK JERNIH SETELAH DIGUNAKAN

Tips 06/09/2022
Bagikan 

YO People di rumah pasti suka memasak atau sering membantu ibu menggoreng makanan kan?

Setelah menggoreng mungkin YO People sering menemukan minyak goreng berubah warnanya menjadi keruh bahkan menghitam. Harga minyak goreng yang turun naik juga bikin YO People jadi hemat pakai minyak goreng baru dan memilih untuk memakai kembali minyak gorengnya kan?

Minyak goreng menjadi salah satu kebutuhan yang belum bisa dilepaskan dalam agenda memasak harian. Tapi karena harganya yang naik turun, masyaratkan tentunya berusaha sehemat mungkin dalam menggunakan minyak goreng.

Ini dia tips agar minyak tetap jernih setelah digunakan:

1. Atur suhu pemanasan

Saat memanaskan minyak, usahakan agar suhunya tidak lebih dari 180 derajat, YO People bisa gunakan alat pengatur suhu saat memasak untuk memastikan suhu panas minyak.

Saat minyak dipanaskan dalam suhu 180 derajat, biasanya warna minyak tidak mudah kecoklatan dan gosong.

2. Atur makanan yang digoreng dan kategorikan

Ikan dan ayam yang mengandung tepung panir membuat minyak lebih cepat kotor. Sisa minyak bekas menggoreng kentang, tahu dan tempe bisa dipergunakan kembali

3. Langsung saring minyak setelah digunakan

Setiap kali selesai menggunakan minyak. Saring remah-remah yang biasanya ada di dasar wajan. Lakukan proses ini sesegera mungkin setelah kompor dimatikan ya YO People. Remahan ini berpotensi mengubah warna minyak jika dibiarkan terlalu lama.

Segeralah saring dan langsung dibuang agar tidak gosong didalam minyak.

4. Pakai minyak goreng maksimal 3x jika kembali digunakan

Pemakaian minyak goreng yang wajar adalah maksimal 3x, jika sudah tak layak pakai jangan digunakan lagi, apalagi jika sudah berbau, itu tandanya minyak sudah rusak.

5. Kreasikan makanan tanpa menggoreng makanan

YO People sering memasak dengan cara menggoreng? Coba metode memasak yang lain yuk! Bisa direbus atau dipanggang kan? Yang pastinya juga tidak kalah enaknya, gunakan cara yang sehat dengan memasak makanan tanpa minyak.

Oh ya, YO People jangan khawatir kalau kehabisan barang sehari-hari hingga bumbu dan rempah - rempah karena ada di Yogya/ Griya terdekat.Sekarang, semakin mudah belanja via whatsapp (Ketik-Bayar-Sampai) dan belanja online di www.yogyaonline.co.id

×